Kamis, 06 Agustus 2015

MENGGALI PRESTASI GEMILANG BNI



MENGGALI PRESTASI GEMILANG BNI



Hai para pembaca, kali ini saya menulis tentang prestasi-prestasi yang telah diraih oleh BNI.       PT Bank Negara Indonesia Tbk atau BNI ini merupakan bank petama milik negara dan kini BNI telah berumur 69 tahun, tepatnya pada tanggal 5 Juli 2015 lalu. Wahhh….BNI tetap selalu ada melayani customernya dengan layanan prima seperti bunyi slogannya “Melayani Negeri, Kebanggan Bangsa”.
                BNI di tahun 2014 telah berhasil menempati posisi ke 4 untuk kategori bank terbesar di Indonesia dengan total aset Rp 217,074 triliun dan telah sukses menembus peringkat dunia Top 500 Banking Brands yaitu peringkat 177. BNI juga telah menjadi bank Indonesia pertama yang memasang mesin ATM di luar negeri, yakni di BNI cabang Singapura dan BNI cabang Hong Kong. Jumlah ATM BNI per 31 Desember 2014 mencapai 14.071 ATM yang tersebar di Indonesia termasuk 6 ATM diluar negeri, yaitu 4 ATM di Hog Kong dan 2 ATM di Singapura. Layanan perbankan digital juga terus dikembangkan, baik untuk layanan perbankan internet maupun mobile banking, sehingga BNI berhasil meraih peringkat sebagai Bank kedua terbaik di Indonesia di bidang Layanan Nasabah.

Nah, kalian ingin tahu lebih lengkap tentang prestasi-prestasi yang telah diraih BNI selama tahun 2014? Ayo, kita baca bersama-sama :)
Prestasi yang telah diraih oleh BNI sepanjang  tahun 2014 yaitu:
1.     The Best Remittances Provider of the Year in Southeast Asia lima tahun berturut-turut dan Best Cash Management Solution of The Year in Southeast Asia tiga tahun berturut-turut dari Alpha Southeast Asia Magazine, di Kualalumpur, 23 Januari 2014.
Prestasi ini merupakan prestasi terbaik yang pertama kali diraih BNI pada tahun 2014.  Penghargaan ini diberikan kepada BNI karena dari berbagai sudut penilaian, BNI dinilai sebagai bank yang memiliki Divisi Internasional terbaik di Asia Tenggara. Terdapat 5 lini bisnis utama yang digarap oleh Divisi Internasional BNI saat ini, yaitu Trade Finance, Remittance, Financial Institution, Japan Desk, dan Overseas Branch business. Remittance adalah transaksi pengiriman/penerimaan uang dalam valuta asing ke/dari bank di luar negeri maupun di dalam negeri.
BNI mendapat penghargaan untuk penyedia remittance terbaik dapat dilihat pada tahun 2012, pendapatan BNI dari bisnis internasional tercatat mencapai USD 77,62 juta atau meningkat 37% dari tahun 2011. Pada tahun 2013 tercatat pendapatan BNI dari bisnis internasional ini mencapai USD 95,51 juta atau meningkat 23% dari tahun sebelumnya. Pada tahun 2014 ini, BNI memperkirakan pendapatan dari bisnis internasional akan menyentuh posisi USD 121,48 juta.
Sementara untuk kategori bank penyedia layanan Cash Management terbaik, BNI telah menyediakan kerangka layanan Cash Management yang terintegrasi serta lebih maju dibandingkan bank-bank lain. BNI telah menanamkan investasi yang signifikan dalam membangun pondasi yang kuat dalam menyediakan solusi, jasa konsultasi, dan pengelolaan kas yang sangat luas kepada nasabahnya. Atas upaya itulah, BNI mendapatkan kepercayaan untuk mengelola kas 2.000 klien korporasi dan 18.000 perusahaan kecil dan menengah. Platform layanan Cash Management online unggulan yang disiapkan BNI adalah disebut BNIDirect. Pada tahun 2013, BNI telah mengembangkan 25 layanan Cash Management baru serta lebih dari 50 produk yang diciptakan sesuai dengan keinginan masing-masing klien secara khusus.

2.     Gatot M. Suwondo  CEO PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk untuk kategori Most Inspirational CEO BUMN dari Mens Obsession Awards 2014 di Jakarta, 14 Februari 2014.
Penghargaan pada acara Men's Obsession Awards 2014 ini diberikan atas penilaian kepada individu atau tokoh yang memiliki kriteria integritas, kapabilitas, profesionalisme, dan prestasi.

3.     Indonesia Best Overall Corporate Governance, Indonesia Best for Disclosure & Transparency, Indonesia Best for Investor Relations, Indonesia Best for Shareholder's Right and Equitable Treatment, serta Indonesia Best for Responsibilities and Ethical Behaviour of Management and The Board of Director dari majalah Asiamoney Hongkong, 27 Februari 2014.
Penghargaan ini merupakan penghargaan untuk kategori bank pemberi layanan cash management terbaik di Indonesia berdasarkan hasil survei AsiaMoney. PT Bank Negara Indonesia Tbk. berhasil meraih penghargaan ini karena BNI dinilai sebagai bank yang paling cepat merespons program pemerintah dalam mendorong pengelolaan keuangan pada lembaga negara hingga BUMN secara elektronik, sehingga lebih transparan dan akuntabel.
BNI berhasil meraih 4 kategori terbaik, yakni The Best Local Cash Management Bank in Indonesia menurut polling pada kalangan large corporates, The Best Local Cash Management Bank in Indonesia menurut polling pada kalangan small corporates, The Best Overall Domestic Cash Management  Service menurut polling pada kalangan large corporates, dan The Best Overall Cross Border Management Service menurut polling pada kalangan large companies.

4.    Best Cash Management Bank for Indonesia dalam Asia-Pacific Country Transaction Bank Awards dari The Corporate Treasurer 2013, Singapura, 2 April 2014.
5.  Memperoleh Sertifikat Akreditasi A atau ISTIMEWA dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI), Jakarta, 5 Mei 2014. BNI menjadi bank pertama yang mendapatkan akreditasi tersebut.
6.       The Best Emiten Sektor Perbankan dari Majalah Investor, Jakarta, 8 Mei 2014.
Penghargaan ini diberikan kepada BNI sebagai emiten terbaik karena kinerja fundamental dan teknikalnya tahun lalu paling kinclong di antara 507 emiten di BEI. BNI mencatatkan likuiditas perdagangan yang tinggi, sehingga harga sahamnya naik signifikan selama April 2014-Maret 2015.
7.       The Best Trade Finance Bank in Indonesia & The Leading Counterparty Bank in Indonesia dari The Asian Banker Transaction Banking Awards tahun 2013 dan 2014, Kuala Lumpur, 21 Mei 2014.

8.       Peringkat Kedua terbaik pada penghargaan Banking Service Excellence Monitor (BSEM) 2014. Sebuah ajang penghargaan yang diberikan oleh Marketing Research Indonesia (MRI) Jakarta, 13 Juni 2014. 

9.       Tujuh penghargaan bergengsi dari 8 kategori kompetisi Contact Center World se-Asia Pacific di Singapura bagi BNI Contact Center Contact, 2-6 Juni 2014, 4 diantarnya memperoleh Peringkat Gold, yaitu Best Analyst, Best Contact Center Support Professional  HR, Best Help Desk, dan Best in Costumer Service.

10.   Emiten Terbaik Sektor Keuangan Bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dari Bisnis Indonesia Award 2014, Jakarta, 24 Juni 2014.

11.   Most Admired Knowledge Enterprise (MAKE) dari Indonesia MAKE Study 2014, Jakarta, Rabu (16/7/2014).

12. The Global 2000, The Worlds Largest Public Companies 2014 dari Majalah Forbes, Jakarta, Selasa (19 Agustus 2014).
13.   Gold Achievement OpexCon Award dalam acara Awarding Ceremony Best Project: Indonesia Best Continuous Improvement Project 2014 di Jakarta, Senin (19 September 2014).

14.   The Best Local Cash Management Bank in Indonesia, The Best Local Cash Management Bank in Indonesia, The Best Overall Domestic Cash Management  Service menurut polling, dan The Best Overall Cross Border Management Service  dari Majalah Asia Money di Hong Kong, Kamis (25 September 2014).

15.   Peringkat Atas Annual Report Award (ARA) 2014 bagi BNI sebagai BUMN Keuangan Listed dan Dana Pensiun Lembaga Keuangan BNI untuk kategori Dana Pensiun, Jakarta, 16 Oktober 2014.

16.   The Most Reliable Bank untuk kategori bank Konvensional dengan aset diatas Rp 100 triliun dari Tempo Group dan Indonesia Banking School (IBS), Jakarta, 17 Oktober 2014.

Meraih 2 medali emas untuk katagori Best Analyst Contact Center dan Best Contact Center Support – HR serta medali perak untuk Best Customer Service in Mid- Size Inhouse dan Medali Perunggu untuk Best Help Desk dalam ajang Contact Center World tingkat dunia yang diselengarakan di Las Vegas, Amerika Serikat pada tanggal 10-15 November 2014.

Nah, itulah prestasi-prestasi yang telah diraih oleh BNI selama tahun 2014, banyak kan teman-teman? Masih banyak lagi prestasi BNI di tahun-tahun sebelumnya dan di tahun 2015 ini. Tentunya di umur BNI yang ke-69 di tahun 2015, BNI terus memberikan pelayanan yang terbaik dan lengkap bagi para nasabahnya dan para pelaku mitra usaha, seperti yang tercantum dalam misi BNI. BNI akan terus menghasilkan prestasi-prestasi yang lebih banyak lagi karena BNI adalah kebanggan bangsa. Senang ya rasanya menjadi nasabah BNI :). BNI 46 MELAYANI NEGERI KEBANGGAAN BANGSA





6 komentar:

  1. Terima kasih buat teman2 yang sudah membacanya, semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan ya :)

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. Wah senengnya liat prestasi BNI yang hebat2 terutama pada layanan ke nasabahnya, semoga BNI selalu memberikan yg terbaik untuk para nasabahnya :)

    BalasHapus
  4. Infonya sangat berkualitas ternyata banyak sekali ya prestasi yang telah dicapai oleh bni selama 69 tahun ini, sukses buat bni kedepannya, makasih ya infonya menarik banget

    BalasHapus